identitas kota
14.31Wajar halnya ketika suatu kota mempunyai "identitas" khusus. Identitas yang menjadi pengenal dari kota tersebut, yang tidak dimiliki oleh kota lain. Bisa dari keadaan atau situasi kota, dari makanan khas, budaya, atau yang lain.
Seperti Bogor yang dikenal dengan kota Hujan, Cirebon dengan julukan kota udang, Kediri dengan nama kota tahu, dan kota-kota yang lain. Seharusnya Gresik juga mempunyai nama lain layaknya kota-kota yang lain. Nama yang spontan muncul di benak orang-orang yang tahu tentang Gresik dan orang yang -mungkin- belum tau tentang Gresik.
Namun ternyata tak mudah memang untuk menciptakan "brand" yang mudah diingat dan dikenal semua orang. Nyatanya, ketika menyebut Gresik, begitu banyak hal yang terlintas di benak kita.
Ada juga yang menyebut sebagai kota Pudak (salah satu makanan khas Gresik, terbuat dari sagu yang dibungkus dengan pelepah daun pinang atau "Ope".
Ada juga yang menyebut dengan kota Bandeng, kota Nasi krawu, dan kota industri.
Tapi justru "image" yang pertama kali muncul dibenak orang luar Gresik, adalah Semen!
Yaaa, itu karena memang image Semen Gresik yang menonjol dan cukup dekat dengan ingatan masyarakat.
Gambar diambil dari google
Meski begitu banyak nama atau image yang muncul ketika mendengar nama Gresik, sebenarnya Gresik adalah kota santri. Meski dilihat dari kenyataan yang ada saat ini, identitas santri justru jarang ditampilkan oleh masyarakat Gresik sendiri. Entah dari segi penampilan, perbuatan atau sikap. Malah terkesan hilang dari budaya Gresik.
2 comments
ealaa ngomongo njaluk yo tak ke'i gambar iku sing asli. wong gambare asline nang aku hehehe
BalasHapusoce oce
BalasHapus